Lelaki tampan yang sangat menyukai kucing, warna gelap, rintik hujan, novel, dan musik. Cokelat itu moodbooster!
My Fairy of January ♥
aishikki.id – Hai, kenalin aku Ais. Ini postingan pertamaku disini sejak pertama kali website ini dibuat.
Tujuan utamaku bikin artikel ini semata karena mau curhat sedikit, eh banyak deng karena kedepannya aku bakal curhat terus disini.
Sebenernya udah lama sih aku bikin artikel modelan kayak gini, dari 2013 udah rajin curhat di blog.
Cuma kali ini mau aku revisi ke bentuk yang lebih profesional aja biar lebih relevan buat dibaca, cielah xixixi XD
Yang mau aku curahkan disini adalah, tentang wanita favoritku yang aku temui di bulan Januari.
Kapan dan siapanya rahasia ya.
Tapi sayangnya aku udah gak sama dia sekarang. Semoga orangnya baca sih, tapi kalau engga yaaa gapapa juga.
My Fairy of January, siapa?
Btw, untuk kamu..
Kamu harus tau..
Ketika aku akhirnya punya keberanian untuk melepaskan kamu, percayalah bahwa langkah yang aku ambil kali ini telah melibatkan pertarungan yang amat besar di dalam pikiranku.
Sekarang, yang aku mau kamu tahu adalah aku gak akan mencoba lagi buat minta kamu kembali ke aku. Aku sadar bahwa kita gak bisa mengubah masa lalu, dan mungkin, kali ini adalah saatnya untuk mengakhiri semua ini.
Dan kalau suatu saat nanti salah satu dari kita menemukan kebahagiaan lagi, tolong jaga perasaan itu, dan pilih yang terbaik buat diri kamu.
Semoga kamu bahagia dengan langkah-langkah baru dalam hidupmu, tujuan-tujuan baru dalam hidup kamu. Biarkan pengalaman kita jadi pelajaran berharga buat kedepannya. The next chapter, ayo kita belajar untuk lebih menghargai orang lain yang akan datang ke dalam hidup kita, terutama aku yang sadar kalau aku dulu gak terlalu bisa menghargai kamu.
Terimakasih atas semua atas kenangan yang kita punya, waktu yang udah kita lewatin sama-sama. Kenangan itu benar-benar nempel di hati aku. Aku seneng banget kamu mau terima aku apa adanya, baik dan buruknya aku. Kenal kamu adalah salah satu dari banyak hal yang bikin aku merasa bersyukur. Karena kenal kamu membawa banyak perubahan di hidup aku.
Jaga diri kamu baik-baik ya. Kamu gak akan pernah aku lupakan. Aku pernah ngerasain cinta dan sayang yang amat kuat buat kamu, dan itu akan selalu jadi kenangan yang kuat buat aku. Meskipun aku udah berusaha sekuat tenaga buat mempertahankan sesuatu yang mungkin sebaiknya udah berakhir, kali ini aku mau coba melepaskan dengan cara yang benar, walaupun susah.
My Fairy of January: Yang harus kamu tau
Aku kangen, tapi aku udah komitmen buat gak lagi nyari-nyari kamu, gak akan lagi ganggu-ganggu kamu. Aku mau banget ketemu kamu lagi, tapi aku bakal patuh sama janjiku buat gak ganggu kamu lagi, buat gak bikin kamu berada di keadaan yang sedih lagi, nangis lagi. Aku mau cerita tentang bagaimana aku lewatin hari-hari aku setelah kamu pergi, tapi aku juga mau berusaha untuk biarin kamu punya ruang dan waktu sendiri.
Semua ini gak ada hubungannya sama aku yang gak mau ganggu kamu lagi, tapi lebih ke bagaimana aku paham kalau sekarang saatnya aku pergi, buat kesembuhan aku, juga buat kesembuhan kamu. Aku ngerti betapa sakitnya buat kamu, dan juga buat aku. Meskipun ini pilihan yang berat, kali ini aku mau coba lakuin dengan benar.
Jadi, sekali lagi, jaga diri kamu baik-baik ya. Aku berdoa yang terbaik buat kamu. Aku merasa beruntung banget pernah kenal dan sayang sama kamu. Meskipun kita harus berpisah, aku yakin takdir akan membawa kita ke arah yang terbaik buat diri kita masing-masing.
Banyak hal yang masih mau aku sampaikan ke kamu, banyak hal yang belum kita wujudkan sama-sama. Tapi aku gak bisa egois sama keinginanku. Aku gak yakin, tapi aku berharap ini yang terbaik. Maaf kalau selama ini aku benar-benar payah dalam memahami kamu.
Ucapan “Terimakasih” aja mungkin gak cukup buat nunjukin seberapa bahagia aku pernah bisa mengenal kamu.
I’M VERY LUCKY TO HAVE MET YOU! ♥
Dan buat kalian yang baca artikel ini, belajarlah buat lebih menghargai pasangan kalian saat ini.
Atau pasangan kalian di masa depan. Siapapun itu..
Lelaki tampan yang sangat menyukai kucing, warna gelap, rintik hujan, novel, dan musik. Cokelat itu moodbooster!
- Latest Posts by aishikki
-
Katakan Untuk Apa
- -
Hari Terindah
- -
Keputusan
- All Posts